Tuesday, January 11, 2011

Gambar Foto Ambarukmo Plaza Terbakar Di Yogyakarta Kebakaran Amplas Di Lantai 2 - Ambarukmo Plaza (populer disingkat Amplaz), di Jalan Adisucipto, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), terbakar hebat, Selasa (11/1/2011) petang ini. Belum diperoleh informasi mengenai penyebab kebakaran dan kerugian yang diakibatkan.


Gambar Foto Ambarukmo Plaza Amplas Yogyakarta Yang Terbakar, Kebakaran Amplas Di Lantai 2


Api diketahui berkobar mulai sekitar pukul 17.15 WIB. Puluhan petugas pemadam kebakaran masih berupa memadamkan api. Ribuan orang berkerumun menyaksikan kebakaran tersebut.

Polisi menutup akses jalan menuju lokasi kebakaran. Antara lain pertigaan dekat Kampus Universitas Islam negeri (UIN) Yogyakarta dan Janti.

Pasukan Pemadam Kebakaran (Fire Fighter) dari Kabupaten Sleman maupun Kota Yogya kesulitan menembus masuk dalam bangunan Ambarukmo Plaza. Asap sangat tebal berputar-putar di dalam ruangan.

Usaha ini dipersulit karena minimnya peralatan keselamatan, seperti masker dan tabung oksigen untuk tim penyelamat.

Meskipun sebagian besar karyawan dan pengunjung sudah di luar bangunan mall termegah di Yogyakarta, ada kekhawatiran sejumlah orang terjebak.

Ribuan orang saat ini berada di sekeliling Amplaz yang terletak di Jalan Laksda Adisutjipto menonton usaha penyelamatan dan pemadaman api yang diduga bermula dari gerai Planet Surf di lantai dua. tribunnews.com

0 Comments:

Post a Comment



LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

FREE HOT VIDEO | HOT GIRL GALERRY