Wednesday, July 15, 2009

Mengembalikan Jati Diri Bangsa indonesia ini dari hal hal yang berbau negatif tidaklah semudah membalikkan sebelah tangan, karena banyak sekali yang harus di benahi. Indonesia kini memang sedang krisis akan banyak hal. Krisis ekonomi, krisis moral, krisis nama baik, dan krisis krisis yang lainnya. Untuk mengembalikan jati diri bangsa ini dari segala yang negatif membutuhkan waktu yang cukup lama tentunya. Jika tiap warga sadar akan nama baik bangsa tentu tidak ada yang namanya label negara korup, jika petinggi negeri ini peduli dengan nasib rakyat tentu kemiskinan di indonesia bisa di kurangi, jika para pejabat tidak serakah tentu kesejahteraan rakyat indonesia akan meningkat dan jika jika yang lainnya.

Mengembalikan jati diri bangsa perlu di jadikan slogan dan tertanam di tiap hati rakyat indonesia sehingga nantinya bangsa indonesia ini memiliki drajat di mata bangsa internasional. Dulu bangsa indonesia merupakan bangsa yang besar dan di segani bangsa lain. Kini dimataku bangsa indonesia bangsa indonesia hanya besar karena jumlah penduduknya, besar rakyat miskinnya, besar kumlah uang yang di korupsi oleh orang orang yang hanya mementingkan perutnya sendiri dan peran pemerintah sendiri yang seharusnya bisa mengangkat kembali jati diri bangsa ini justru lebih memikirkan kekuasaan, menaikkan BBM, dan cenderung memiskinkan rakyat bangsanya sendiri.

Mengembalikan jati diri bangsa adalah amanat yang harus di lakukan oleh semua orang yang membuat bangsa ini menjadi jatuh nama baiknya. Dengan menyadari bahwa hidup di dunia ini hanya sementara karena ada hidup yang lebih abadi setelah kehidupan di dunia ini. Ada Tuhan Sang Pencipta yang akan memberi balasan setiap amal baik dan buruk yang di lakukan tiap tiap orang. Intinya mengembalikan jati diri bangsa harus diawali mulai dari diri sendiri.

0 Comments:

Post a Comment



LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

FREE HOT VIDEO | HOT GIRL GALERRY