|
---|
Monday, February 21, 2011
Dipo Alam Akan Boikot Iklan - Pernyataan Dipo Alam Soal Boikot Media Massa Yang Menjelek-jelekkan Pemerintah Menuai Kritikan
Posted by ai at 10:33 AMDipo Alam Akan Boikot Iklan - Pernyataan Dipo Alam Soal Boikot Media Massa Yang Menjelek-jelekkan Pemerintah Menuai Kritikan - Sekretaris Kabinet Dipo Alam mengancam media yang terus menjelek-jelekkan pemerintah dengan aksi boikot iklan. Hal ini dinilai sebagai sebuah pelecehan terhadap institusi media.
"Pernyataan Dipo Alam sangat melecehkan institusi media. Seolah media bisa dibungkam daya kritisnya kalau dapat iklan," kata anggota Komisi I DPR, Teguh Juwarno, kepada detikcom, Senin (21/2/2011).
Bagi politisi PAN ini, cara berfikir Dipo keliru. Independensi media harus tetap dihormati dan hubungan pemerintah bersama media tetap dibangun dengan prinsip saling menghormati.
"Hubungan dengan media massa harus dibangun dengan prinsip respek dan saling menghormati peran dan profesi masing masing. Bukan hubungan transaksional," tegasnya.
"Pernyataan ini sangat mengherankan karena muncul dari mulut mantan aktivis mahasiswa. Seharusnya Dipo mencabut pernyataannya," tukasnya.
Dipo sebelumnya mengancam akan melakukan boikot terhadap media yang selalu memberitakan keburukan pemerintah. Boikot dilakukan dengan cara memutus iklan di media tersebut.
"Saya akan hubungi semua sekjen dan humas kementerian, jangan pasang iklan di situ," kata Dipo (detik.com)
Labels: berita
0 Comments:
Subscribe to:
Post Comments (Atom)